Pemazmur pada masa mudanya telah melalui berbagai keadaan yang mengajari dirinya tentang hidup. Semua pengajarannya diperolehinya melalui pengalamannya dalam melakukan berbagai pekerjaan. Dengan pengalaman yang dia lalui dalam hidupnya, telah memberitahukan dirinya bagaimana menjadi bijak dalam hidup ini.
Dalam melalui berbagai pekerjaan, pemazmur sadar bahwa yang membuat dia lebih bijak dari semua orang adalah Firman Tuhan. Dia mengakui bahwa kebijaksanaannya, dia peroleh dari firman Tuhan sebagai sumber.
Lihatlah apa yang pemazmur katakan kepada kita dalam Mazmur 119:98-100 “...perintah Tuhan selalu bersamanya dan menjadikan dia lebih bijak dari semua musuhnya. Pengertiannya melebihi pengertian semua gurunya, karena dia merenungkan peraturan Tuhan. Dia lebih bijak dari orang tua, karena dia mentaati perintah Tuhan.....”
Pengakuan pemazmur bahwa kebijaksanaannya datang dari perintah Tuhan, oleh karena perintah Tuhan maka dia menjadi lebih bijaksana dari orang lain. Kebijaksanaan yang sejati berasal dari Tuhan, yaitu kebijaksanaan yang akan menolong kita untuk berjalan menuju kepada keselamatan dan melengkapi kita dengan perbuatan baik.
Apakah Anda hari ini ingin menjadi seorang yang bijak dalam hidup ini? Dengarkan apa yang dikatakan pemazmur kepada kita, jalannya sudah terbuka bagi setiap kita untuk mengikuti. Segalanya terletak pada keputusan Anda sendiri.
Doa: Bapa yang di surga, saya datang kepada-Mu dan berterima kasih atas firman-Mu yang Engkau telah berikan kepada saya. Dalam nama Tuhan Yesus saya berdoa, amin.
Pr Patrick Taie
Komentáře